Wisata Yang Wajib Kamu Coba Saat Liburan Di Jepang
siapa yang tidak mau kejepang? semua
orang pasti mau pergi hiburan ke negara jepang, khususnya bagi pencinta anime
yang sudah melirik jepang untuk menjadi tempat salah satu negara para wibu di
indonesia hehe. saya pun sangat ingin sekali pergi kejepang untuk memuaskan
hasrat saya sebagai pencinta anime indonesia, misalnya ingin melihat action
figur yang originalnya langsung, melihat acara cosplay dan tentunya saya mau
melihat warga negara jepang dengan mata kepala saya sendiri, apakah benar
wajahnya seperti foto-foto artis yang populer dijepang.
Alangkah baiknya sebelum mempersiapkan
diri untuk pergi kejepang kamu harus sabar setelah sampai disana, kenapa saya
katakan sabar? karena dijepang ibukota yang padat dan super sibuk. semua orang
menjalani aktifitasnya masing-masing dan berhati-hatilah saat kamu sedang
berjalan di pinggir jalan atau saat menunggu lampu merah, kamu bisa tersesat
tanpa kamu sadari dan kamu tidak bisa melihat kanan kiri, semakin padatnya kota
jepang bisa jalan raya menjadi lautan pejalan kaki yang sedang terburu-buru dan
mereka sangat disiplin dan santun.
Penduduk jepang
saat masih usia 5 tahun sudah dibekali pengajaran sopan santun kepada orang tua
dan harus menghormati satu sama yang lainnya, agar sifat baik itu akan tidak
pudar sampai dimasa tuanya. maka dari itulah , orang kebayakan mengatakan
penduduk jepang sangat ramah saat bicara maupun mengucapkan salam.
Sekarang saya akan membahas tempat hiburan yang berada dijepang
sebagai saya jelaskan dibawah ini.
5. J Word, Tokyo
Tempat hiburan
yang cocok untuk pecinta anime yang mau melihat patung-patung anime, termasuk
anime buatan studio shounen jump! di j word ini didalam ruangannya paling
banyak bertema one piece, naruto, dragonball, hakyu, dan kuroko no basket.
banyak aksesoris dan manakan berbentuk anime yang dibuat oleh studio jump! J
Word ini terletak di lantai 3 gedung shunsine city world import mart,
Ikebukuro. buka jam 10 pagi sampai 10 malam.
4. Tokyo DisneyLand
Tidak ada berbeda
konsep permainan dengan disneyland yang ada didunia ini. tokyo disney land
menyajikan wahana permainan dan taman rekreasi bertema disneyland. tempat ini
sudah berdiri pada tahun 1983 , tokyo disneyland terbagi menjadi tujuh area
yaitu, world bazzar, Tomorroland, Toontown, Adventureland, Westernland, Critter
country dan fantasy land.
3. Odaiba, Tokyo
Berada di gedung fuji-tv yang banyak menyiarkan film anime hingga
replika robot dan senjata canggih. disini mempunyai gundam RX-72-2, yang siap
diluncurkan apabila ada alien. bagi pencinta anime didunia pernah mendatangi
gedung yang megah atau mereka berfoto-foto dengan gundam. comiket juga diadakan
digedung tokyo big sight yang ada dipulau bauatan ini. tahu digimon? mereka
terletak dipulau ini juga dan love live yang sudah manggung dianimenya,
disinilah tempat pembuatannya.
2. Yokohama Raumen
Museum
Kamu sudah tau
makanan khas jepang salah satunya ramen. saya belum tahu kelezatan ramen ini
karena saya pertama kali mengetahui makanan ramen saat menonton anime. Raumen
Museum tempat menjual ramen yang terkenal didaerah situ, sekarang bagi
pengunjung sudah dibuat museum ramen, diajarkan cara membuat ramen dan serta
bahan-bahan dipakainya
Pada ruang lain kita akan melihat replika kota shitamachi, kota
yang terkenal ramennya dijepang, namun kalian tidak perlu memasan dengan porsi
besar, disana sudah menyediakan porsi makanan kecil juga tanpa mengurangi rasa
enaknya dan tidak membuat kenyang, tentunya ramah dompet.
1. Akihabara
Disinilah tujuan
khususnya hiburan kamu pergi kejepang yaitu ke Akihabara, wow ini sangat
menakjubkan gedungnya semua dirias dengan tema anime dan game anime, apabila
kamu pergi ke akihabara kamu tidak mau pulang kerumah karena terkesima dengan
toko-tokonya. ada beberapa toko yang berada di akihabara yaitu, maid cafe,
doujin, manga, dvd anime, action figure dan masih banyak lagi. akihabara
mempunyai sponsor game yang terkenal yaitu, SEGA, taito center, animate, tora
no ana, yodobashi akiba. disana sering mengadakan event cosplay pastinya,
dengan pengunjung berbagai negara.
bagaimana? pengen sekali pergi kejepang haha, bagi yang
merencanakan pergi kejepang aturlah waktu kalian supaya tidak terbuang sia-sia
, kadang-kadang kamu tersesat distasiun kereta api, atau kamu sedang sibuk
membaca doujin disebuah toko dan tidak mau pulang dari toko tersebut. saya
sarankan membawa teman atau menyewa orang yang mengetahui daerah-daerah jepang.
Sekian Terima Kasih...
Sebenarnya masih banyak wisata yang saya sebutkan, sebagian kecil yang saya bahas paling banyak orang yang berminat wisata tersebut.
Posting Komentar untuk "Wisata Yang Wajib Kamu Coba Saat Liburan Di Jepang"