[Work] Cara Mengatasi Load Driver Saat Install Ulang Windows 7
Saat anda melakukan install ulang terhadap komputer/laptop anda, pasti sebelum install ada beberapa permasalahan yang anda alami di sistem operasi windows dengan akhirnya anda memutuskan untuk install ulang windows. masalah yang muncul bisa berupa, virus yang menyerang komputer anda, file banyak yang not responding hingga lelet saat membuka software, padahal ringan.
Apakah anda pernah mengalami saat install ulang muncul notifikasi load driver a required cd/dvd drive device driver is missing ? bagi anda yang tau dengan kelebihan dan kekurangan pc/laptop sendiri, pasti tidak asing lagi dengan pesan yang bisa membuat anda panik dan takut tidak bisa di install windows.
Atau anda seorang teknisi komputer yang di suruh menginstall ulang windows 7 oleh konsumen, tetapi muncul notif a required cd/dvd drive device ini. beberapa waktu lalu, saya menerima konsumen yang ingin menginstall ulang windows 7, tetapi tidak bisa karena muncul permasalah itu. saya pun mencari informasi tentang permasalahan load driver, agar bisa berhasil mengatasi laptop bisa install windows 7.
Sebagai pengguna harus mengetahui sistem operasi yang cocok untuk diinstall di laptop/komputernya. dengan artikel yang saya buat ini, bisa meluruskan semua permasalah yang muncul terhadap load driver, berikut ini.
Penyebab Muncul Pesan Load Driver Saat Install Ulang Windows 7,8,10
1. Pc/Laptop Tidak Support Dengan Windows 7
Komputer dan laptop tidak semua kompatibel atau support digunakan windows 7, ada beberapa tipe pc dan laptop yang tidak bisa di install win 7. biasanya pc/laptop keluaran baru, pada dasarnya menggunakan windows 8 maupun windows 10 versi terbaru.
Bagi anda yang mengalami install windows 7 gagal load driver a required cd/dvd drive adalah tidak support dengan windows 7, saya sarankan untuk menginstall windows 10 saja. anda bisa membedakan dari icon windows 7 dan windows 10 di pc atau pun komputer, lihat gambar di bawah ini. perhatikan icon windows ada perbedaan.
2. File Booting Corupt
File hasil boot rusak saat melakukan booting windows. melakukan booting windows, biasanya menggunakan software pembantu seperti rufus, hal itu sangat sering terjadi. parahnya lagi file windows anda sudah ada terjangkit virus sehingga tidak bisa digunakan lagi.
Untuk anda muncul pesan load driver, coba booting ulang file windowsnya kedalam flashdisk, lalu coba install ulang.
Demikianlah, mengatasi a required cd/dvd drive device driver is missing saat instal windows. semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk anda.
Posting Komentar untuk "[Work] Cara Mengatasi Load Driver Saat Install Ulang Windows 7"